Ramalan Zodiak hari ini

Ramalan Zodiak hari ini - Update kembali kali ini blogginmum ingin share Ramalan Zodiak terbaru 17 September 2013, temukan watak, karir, keuangan dan Asmara kamu di zodiak hari ini, berikut Ramalan Zodiak hari ini 17 September 2013 :


Ramalan Zodiak Harian ARIES (21 Maret-19 April)

Pengeluaran cukup banyak, Anda jadi kewalahan mengaturnya. Jiwa sosial Anda tinggi, tetapi Anda tetap harus memperhitungkan kemampuan Anda, dong. Jangan langsung memberikan bantuan begitu saja, apalagi jika dana terbatas. Jika memang sedang kesulitan, katakan sejujurnya. Jangan gengsi.

Ramalan Zodiak Harian TAURUS (20 April-20 Mei)

Sebaiknya atur pengeluaran lebih cermat agar Anda tidak kelimpungan nantinya. Tentunya, Anda tidak menginginkan tabungan Anda terkuras, kan? Ingatlah keluarga yang masih membutuhkan bantuan Anda, biar bagaimanapun Andalah tulang punggung keluarga. Saatnya memanfaatkan peluang yang ada.

Ramalan Zodiak Harian GEMINI (21 Mei-21 Juni)

Keuangan cukup baik. Anda hanya perlu mengaturnya lebih cermat. Anda membutuhkan modal, tetapi masih bisa ditunda sampai ada pemasukan tambahan. Jangan mengutak-atik dana darurat. Sebaiknya memulai usaha dari bidang yang Anda kuasai, jangan semata-mata hanya coba-coba.

Ramalan Zodiak Harian CANCER (22 Juni-22 Juli)

Keuangan memburuk, masih riskan untuk berbisnis. Karier Anda masih stagnan, belum ada peningkatan penghasilan yang signifijan. Lebih fokus bekerja, jika mulai kewalahan tidak ada salahnya minta bantuan pada rekan lain. Anda perlu membuktikan bahwa Anda mampu mengerjakan tugas dengan bertanggung jawab.


Ramalan Zodiak Harian LEO (23 Juli-22 Agustus)

Anda harus menahan hasrat belanja. Ada sedikit kendala dalam pemasukan, sehingga Anda sedikit merugi. Di akhir pekan akan ada tawaran bisnis dari rekan, boleh dipertimbangkan untuk masa depan. Namun Anda harus tetap selektif dan serius dalam menjalani bisni agar tidak merugi.

Ramalan Zodiak Harian VIRGO (22 Agustus-22 September)

Keuangan bertambah. Bisnis Anda berkembang sangat baik, Anda pun mendapatkan keuntungan lumayan. Terus cari kesempatan dan peluang baru, sehingga bisnis Anda membesar. Ingat pula untuk bersedekah.

Ramalan Zodiak Harian LIBRA (23 September-23 Oktober)

Jangan terlalu boros belanja! Atur pengeluaran dan pemasukan dengan cermat, jangan mudah tergiur potngan harga yang malah menguras kantong Anda. Permasalahan yang Anda hadapi jangan sampai memengaruhi keuangan Anda. Jangan hamburkan uang Anda pada hal yang tidak penting, masih banyak keperluan yang harus dipenuhi.

Ramalan Zodiak Harian SCORPIO (24 Oktober-21 November)

Perlu proses panjang dan kesabaran untuk mengubah kondisi keuangan Anda. Karier Anda nantinya akan meningkat, dan penghasilan juga meningkat. Kerja keras dan doa menjadi kunci keberhasilan Anda. Bantuan rekan kerja juga ikut memengaruhi.

Ramalan Zodiak Harian SAGITARIUS (23 November-21 Desember)

Keuangan cukup baik, namun hati-hati. Ada potensi pengeluaran lebih besar dari pendapatan. Anda perlu membuat rencana jangka panjang, agar Anda lebih disiplin lebih menggunakan uang. Tentukan prioritas yang jelas agar tidak kebobolan nantinya.

Ramalan Zodiak Harian CAPRICORN (22 Desember-18 Januari)

Anda harus lebih berhati-hati dalam menjalani bisnis. Walaupun bekerja sama dengan teman, tetap utamakan profesionalisme. Sedangkan untuk Anda yang baru memulai, sebaiknya telitu dulu seluk beluknya sebelum menjalaninya. Sesuaikan pengeluaran dengan rencana anggaran yang telah ditentukan, jangan boros.

Ramalan Zodiak Harian AQUARIUS (18 Januari-18 Februari)

Kondisi keuangan membaik. Anda akan disibukkan suatu proyek yang nilainya tidak kecil, saatnya memanfaatkan peluang untuk meningkatkan penghasilan Anda. Saat berkelimpahan, jangan lupa diri. Tetap atur dengan cermat untuk masa depan Anda.

Ramalan Zodiak Harian PISCES (18 Februari-20 Maret)

Simpan uang Anda di tempat yang terpercaya dan aman. Jika masih ragu membuka usaha baru, sebaiknya tunda dulu. Bila sudah yakin dan mantap, barulah gunakan dana tersebut untuk modal. Sebelum berinvestasi, pilih dulu mana yang terbaik. Jangan mudah tergiur keuntungan yang cepat.